LADIES, YUK KENALI PERUBAHAN VAGINA SEIRING USIA KAMU
Berita Hari Ini - Secara alami seiring dengan bertambahnya usia, tubuh kita jadi ikut mengalami perubahan. Ladies pasti udah pada tahu kan? Cuma sebenarnya selain masalah keriput, mulai sering lupa sampe penurunan metabolisme tubuh miss v atau vagina kita itu juga ikut berubah lho ladies. Hal itu pastinya juga butuh perhatian ekstra. Apalagi menurut pakar kulit dan juga pakar kewanitaan ada beberapa perubahan vagina yang cukup menakutkan.
Nah, ladies selain perhatian masalah penampilan nih ya organ kewanitaan kamu juga wajib diperhatikan. Lantas seperti apa perubahan vagina seiring dengan usia kamu?
Selain Wajah yang Tampak Menua Seiring Usia Vagina Pun Bakal Menua
Seiring dengan bertambahnya usia, kita semua tahu kalau selain kondisi fisik penuaan juga paling terlihat pada bagian wajah. Tapi ladies, vagina pun bisa mengalami masalah-masalah penuaan tersebut. Mulai dari keriput dan masalah-masalah penuaan lainnya.
Hal ini terjadi karena seiring dengan usia, hormon estrogen mulai menurun, yang mana hormon ini sebenarnya berfungsi untuk menjaga elastisitas kulit. Karena hormon tersebut menurun maka elastisitas kulit pun bakal menurun dalam artian mulai keriput.
Penurunan Rahim
Perubahan yang kedua terjadi pada rahim atau uterus. Seiring dengan bertambahnya usia rahim bisa menurun ke saluran vagina atau jalan lahir. Biasanya banyak yang nanya apakah penurunan ini bisa di atasi? Kalau menurut dokter sih bisa tapi tidak ada yang bisa sampai 100 persen. Cara terbaik untuk mengatasinya adalah dengan melakukan senam kegel secara rutin.
Ukuran Rahim Berubah
Efek penurunan hormon estrogen tidak hanya berefek pada munculnya kerutan di vagina. Tapi hormon estrogen yang mulai berkurang juga akan membuat rahim mengalami perubahan ukuran menjadi lebih kecil. Perubahan ini juga biasanya dibarengi dengan menyempitnya saluran vagina.
Otot dan Ligamen di Panggul Mulai Melemah
Ini juga merupakan perubahan vagina yang paling umum terjadi. Normalnya seiring dengan usia yang terus bertambah otot-otot tubuh kita memang bakal mengalami perubahan. Yang tadinya masih kuat ngangkat lemari kalau udah tua mah angkat kursi aja langsung pegel.
Vagina kita pun mengalami hal seperti itu ladies, bahkan bukan Cuma otot panggul saja tapi juga ligament di daerah panggul. Perubahan ini biasanya membuat kita jadi lebih sering batuk atau bersin.
Risiko Infeksi Saluran Kemih Meningkat
Risiko infeksi saluran kemih atau ISK seiring dengan pertambahan usia, bagi kita wanita juga mengalami peningkatan. Efek ini terjadi karena jaringan-jaringan halus pada vagina mulai menurun. Jika tidak ditangani dengan baik infeksi ini bakal berkembang jadi infeksi ginjal. Bahaya kan?
Perubahan vagina umumnya mulai terjadi saat usia sudah menginjak 40 tahun. Jadi ingat ya ladies, jangan kaget kalau kamu mengalami perubahan-perubahan seperti di atas.Sebelumnya saya mau nanya dulu nih ladies, selain masalah jodoh apa sih salah satu hal yang paling kamu takuti? Mungkin gak kamu bakalan ngomong kalau “saya takut kalau gak bisa tampil cantik lagi”.
Ketakutan seperti itu sebenarnya wajar-wajar aja ladies, yang namanya wanita masalah penampilan itu emang selalu jadi utama. Cuma sebenarnya selain penampilan nih ya, kamu juga mesti khawatir nih ladies dengan masalah di tubuhmu. Soalnya gini, penampilan emang bisa diubah tapi satu hal yang gak bisa kamu hindari itu adalah masalah penuaan.
0 comments:
Posting Komentar